Blinkzap Blog

5 Aturan efektif dalam membuat desain iklan baliho

blinkzap news
5 Aturan efektif dalam membuat desain iklan baliho

Strategi beriklan di baliho itu gampang-gampang susah loh Sob! Memasang iklan di baliho juga tidak murah. Coba bayangkan, pasti kamu lebih cenderung tertarik untuk melihat baliho unik kan daripada baliho membosankan? Tenang aja Sob hehe, blinkzap punya solusinya! Berikut 5 aturan dasar beriklan di baliho! disimak ya!


  1. Sampaikan cerita balihomu dengan jelas!

Kalau baliho kamu berada di samping jalan tol, pengendara cenderung melintasinya dengan kecepatan tinggi. Baliho yang memiliki pesan tidak efektif tentu saja tidak akan berhasil mendapatkan perhatian Sob.


Kelebihan dibandingkan media lainya adalah, baliho dapat menampilkan iklanmu selama 24 jam nonstop! makanya Sob, coba gunakan komposisi visual dan kalimat yang harmonis! Mainkanlah kretifitas desain dan gunakan kalimat yang dapat menyentuh targetmu!


  1. Buatlah pesan kamu Efektif, Memukau dan Aman!

Rata-rata pengemudi hanya memiliki waktu selama lima hingga sepuluh detik untuk melihat balihomu, Jadi, aturan dasar yang harus Sobat lakukan adalah pastikan pesan kamu tidak melebihi 7 kosa kata! Pesan yang efektif tidak melulu berupa kalimat yang unik… tetapi bisa melalui desain visual yang atraktif!


  1. Jadilah yang paling berbeda!

Sob! jangan lupa untuk periksa ulang semua kalimat yang tertulis di baliho ya! Jangan sampai ada tulisan yang tidak jelas saat dicetak, dan typo! Pengendara yang melalui hanya memiliki kesempatan sekali untuk melihat balihomu, gunakan kesempatan itu sebaik-baiknya untuk dapat menarik perhatian mereka! Tipsnya coba lihat gambar di atas deh, berbeda kan iklanya?


  1. Gunakan desain yang berwarna

Gunakan warna yang cerah atau jelas dalam desainmu! melalui cara ini, kesempatan baliho kamu diperhatikan jadi lebih tinggi! Memiliki warna kontras dalam desainmu terbukti akan membantu efek persuasi pesan kepada target baliho tersebut. 


  1. Periksa kembali lokasi baliho kamu!

Buat pesanmu sesuai agar dapat diterima oleh target audiens! Sob kalau kita menggunakan lelucon kepada target yang salah bisa fatal loh! kamu engga mau kan dituntut karena leluconmu! hehe.. Sebaiknya riset terlebih dahulu yaa agar lelucon, atau pesan unikmu tidak membuat sakit hati bagi yang melihatnya.


Itu saran-saran dari blinkzap Sob! jangan lupa singgah ke www.blinkzap.com untuk cari referensi semua baliho di seluruh Indonesia ya! Stay safe & stay healthy…(r)


Sumber Gambar: Canva.com / https://www.canva.com/learn/billboard-advertising/ 

Referensi Artikel: https://99designs.com/blog/tips/billboard-design-tips/ 



Blinkzap Admin

Blinkzap Admin

blinkzap adalah sebuah platform yang menghubungkan para Penyewa dan para Pemilik Iklan atau media promosi. Dengan blinkzap, para penyewa dapat mencari media promosi yang sesuai dengan kebutuhan.  

0 Comments.

leave a comment

You must login to post a comment. Already Member Login | New Register